Awet Muda dengan Lidah Buaya

Lidah buaya yang kerap ditanam di pekarangan rumah ternyata menyimpan banyak manfaat, salah satunya yaitu bikin awet muda.
Sudah sejak lama lidah buaya dikenal sebagai tanaman yang memiliki banyak khasiat. Bahkan kaum perempuan kerap menggunakannya dalam ritual kecantikan mereka. 
Kaum wanita percaya bila lidah buaya ampuh dapat membantu mencerahkan kulit. Namun apa saja khasiat lidah buaya untuk kesehatan yang sudah teruji? Secara ilmiah, ada lima manfaat lidah buaya:
  1. Mengobati luka bakar

    Lidah buaya memiliki efek anti peradangan dan efek antiseptik, yaitu kemampuan menyembuhkan luka dengan meningkatkan produksi kolagen pada kulit. Karena itu, lidah buaya dapat membantu menyembuhkan luka bakar ringan. 
  2. Melembapkan kulit

    Lidah buaya mengandung mukopolisakarida yang dapat mempertahankan kelembapan pada kulit. Bila kulit kering dan sensitif, lidah buaya sangat baik dioleskan secara rutin. Kandungan zink pada lidah buaya juga dapat mengecilkan pori-pori kulit.
  3. Awet muda

    Lidah buaya mampu meningkatkan produksi kolagen dan elastin pada kulit, sehingga membuat kulit tetap kenyal, halus, dan mencegah timbulnya keriput.
  4. Meredakan konstipasi

    Lidah buaya mengandung lateks, yaitu zat berwarna kuning yang terdapat tepat di bawah kulit lidah buaya. Lateks berkhasiat mengatasi sembelit. Jadi selain mengoleskan daging lidah buaya, Anda juga bisa mengonsumsinya untuk mengatasi sembelit.
  5. Menurunkan gula darah

    Lidah buaya bermanfaat menurunkan kadar gula darah. Penyandang diabetes tipe 2 bisa menjadikannya sebagai alternatif. Namun, sebelumnya perlu berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter.
Jadi, lidah buaya tak hanya baik dioles di kulit, tetapi juga baik dikonsumsi. Tertarik untuk mencoba?

Komentar